February 11, 2013

Peranan Aqidah Akhlak Dalam Islam


BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar belakang masalah.
Dalam kehidupan ini kita sering menjumpai istilah Akidah Akhlak .Akidah dalam artian pemikiran yang dapat di yakini kebenarannya. Dan di kuatkan dengan dalil dalil nakli.dan aqli.Sedang kan akhlak artinya budi pekerti atau akhlak
Dalam akidah ini ada tiga Faktor yang harus di ketahui yaitu : Iman , Islam, dan Ihsan ,Adapun permasalahan yang dapat penulis rumuskan dalam makalah ini adalah :
1.      Apa arti Akidah dan Akhlak.
2.      Keutamaan Akidah islam
3.      Peranan Akidah Akhlak dalam Islam.

B.     Pengertian Aqidah dan Akhlak
1.      Pengertian Akidah.
Arti aqidqh menurut bahasa adalah perjanjian atau ikatan sedangkan menurut istilah adalah pendapat atau pemikiran yang dapat di yakini kebenarannya dan dikuatkan dengan dalil-dalil aqlinya
Aqidah mengandung pokok-pokok kepercayaan yang harus di yakini kebenarannya,aqidah tersebut berdasarkan dalil-dalil tertentu,dalil aqli dan dalil nakli sebagai dasar dalam memenuhi aqidah islam secara luas perlu disebut sebagai landasanyang tersirat dalam Al-Qor’an dan Al-Hadits. Al-Qor’an dan Al-Hadits tersebut sebagai pelengkap atau sebagai penguat dari pemikiran atau pendapat.

2.      Pengertian Akhlak..
Arti Akhlak menurut bahasa adalah budi pekerti tingkah laku atau etika. Sedangkan menurut istilah adalah Sesuatu keadaan jiwa seseorang yang menimbulkan terjadinya perbuatan-perbuatan seseorang dengan mudah.
Seseorang di katakana baik apabila budi pekertinya baik sebaik baiknya seseorang di katakana buruk apabila tingkah lakunya buruk oleh karena itu,untuk mengetahui baik atau buruknya akhlak seseorang dapat dilihat dari perbuatannya atau gerak-geriknya.
Dalam Agama Islam mengajar ketentuan akhlak yang terpuji kepada imatnya baik dalam beribadah kepada Allah maupun hubungandengan sesama makhluk Allah. Orang Islam diharapkan menjadi contoh yang baik,sebab kalau tidak Allah akan menutup nilai Islam itu sendiri.Hal ini banyak di nyatakan oleh ahli pikir Islam.

C.    Keutamaan Aqidah Islam.
1.      Tujuan Aqidah Islam.
Aqidah Islam mempunyai tujuan sebagai berikut :
Percaya kepada yang ghaib,meliputi percaya kepada Allah yang menciptakan alam semesta,percaya adanya malaikat,turunya wahyu,adanya hari Akhir,sorga dan neraka
a.       Percaya kepada kitab suci yang diturunkan Allah kepada para Rasulnya.
b.      Percaya adanya qada dan qadar yaitu ketentuan baik dan buruk dari Allah
c.       Islam merangkum aqidah,ibadah dan muamalah.
d.      Dengan aqidah yang benar,akan mendorong seseorang untuk menjalankan ibadah kepada Allah dan melakukan muamalah dengan baik.apabila umat Islam telah mengerjakan aqidah ,ibadah dan muamalah secara baik dan benar, maka akan tercipta kehidupan yang adil dan sejahtera di dunia maupun di akherat.

2.      Dalil Tentang Pengertian Dasar dan Tujuan aqidah
a.       Pengertian Dasar dan Tujuan Aqidah Rasul telah berfirman kepada Al-Qur’an yang di turunkan kepadanya dari TuhanNya. Demikian pula orang-orang yang beriman semuanya beriman kepada Allah, malaikat-malaikatNya, kitab-kitabNya dan rasul-rasulNya ( Q.S Al-Baqarah 285 )
b.      Tujuan Aqidah Islam selanjutnya yaitu manusia menjadi seorang mukmin dan taqwa kepada Allah SWT.


BAB II
PERANAN AQIDAH AKHLAK DALAM ISLAM


A.    Pengertian Perbedaan Iman, Islam dan Ihsan
1.      Pengertian Iman
Di tinjau dari segi bahasa iman adalah percaya sedang dari istilah adalah mempercayai segala apa yang di turunkan oleh Allah Swt.baik berupa wahyu berupa kenikmatan ,berupa kesehatan,agama.

2.      Pengertian Islam
Arti Islam dari segi bahasa adalah penyerahan atau selamat.sedang menurut istilah adalah agama yang mengajarkan tentang ketaatan,kepatuhan serta berserah diri kepada Allah semata.orang yang demikian disebut muslim.

3.      Pengertian Ihsan
Ihsan dari segi bahasa adalah baik,sedangkan menurut istilah adalah berbuat baik dengan niat ibadah kepada Alah secara ikhlas.

B.     Rukun – rukun iman
1.      Pengertian rukun iman
Menurut bahasa iman berarti percaya atau pengakuan yang tertanam dalam hati.Sedangkan arti islam dalam adalah menyerah ,tunduk ,mengaku baik dengan hti maupun dengan perbuatan,dan mmenurut ilmu tauhid ialah percaya yang meresap dalam hati,dengan penuh keyakinan tidak bercampur dengan syak dan ragu,erta memberi pengaruh terhadap pandangan hidup,tingkah laku dan perbuatan sehari – hari
  
2.      Keterangan pokok – pokok dalam Islam
a.       Iman kepada Allah
Iman artinya ita wjib percaya bahwa Allah itu ada. Adanya Allah
Itu wajib dan sering di sebut wajibul wujud.karena tidak mungkin alam semesta ini tercipta dengan sendirinya.alam semesta ini timbul karena ada penciptanya, yaitu Allah SWT.

b.      Iman kepada malaikat
Imam kepada malaikat artinya kita harus percaya bahwa malaikat itu makhluk Allah yang gaib dan diciptakan dari cahaya.
Malaikat adalah makhluk ciptaan Allah yang senantiasa yunduk dan patuh, tidak pernah membantah perintah-Nya. Malaikat merupakan makhluk yang tidak memiliki nafsu, tidak lapar ataupun tidak haus, juga tidak menginginkan kesenangan dengan lawan jenis.
Malaikat yang wajib kita ketahui ada 10, yaitu :
1.      Jibril bertugas menyampaikan wahyu
2.      Mikail yang bertugas menurunkan hujan
3.      Israfil yang bertugas meniup sangkakala
4.      Izrail yang bertugas mencabut nyawa
5.      Nunkar yang bertugas menanyai dalam kubur
6.      Nankir yang bertugas menanyai dalam kubur
7.      Rakib yang bertugas mencatat amal baik
8.      Aiti yang bertugas mencatat amal buruk
9.      Malikyang bertugas menjaga neraka
10.  Ridwan yang bertugas menjaga surge

c.       Iman kepada Kitab – Kitab Allah.
Allah telah menurunkan kitab – kitab Nya sejak dari Lauhul-mahfudz kepada para nabi dan Rasul.

d.      Iman kepada Nabi dan Rasul
Kita wajib percaya bahwa para nabi dan rasul Allah adalah manusia pilihan,di utus oleh Allah untuk menyampaikan dan pedoman hidup kepada manusia.

e.       Iman kepada Hari Akhir ( Qiamat )
Iman kepada hari akhir artinya kita wajib percaya bahwa terjadi hari Qiamat.yang dimaksud dengan hari qiamat adalah adanya hidup sesudah mati,oleh karena itu mati hanyalah pengganti sifat hidup dari Fana kepada baqa atau dari dunia kepada akherat. Artinya setelah nyawa meninggalkan badan,ia tidak akan mati lagi tetapi telah mulai menginjak alam lain yang lebih kekal yakni alam akherat.

f.       Iman kepada Qada dan Qadar
ita wajib memmpercayai bahwa segala sesuatu apa yang baik dan buruk bagi manusia maupun bagi semua makhluk itu adalah Allah Swt yang menentukan nasib baik dan buruk.

 
BAB III
PENUTUP


A.    Kesimpulan
1.      Aqidah ialah pemikiran yang dapat di yakini kebenaran nya.
2.      Akhlak ialah budi pekerti,tingkah laku atau etika.
3.      Iman yaitu mempercayai segala apa yang di turunkan oleh Allah
4.      Islam yaitu menyerah atau selamat
5.      Ihsan yaitu berbuat baik karena Allah semata.
6.      rukun iman ada enam perkara yaitu :
a.       Iman kepada Allah
b.      Iman kepada malaikat.
c.       Iman kepada rasul-rasul Allah
d.      Iman kepada hari qiamat.
e.       Iman kepada takdir Allah.

B.     Saran – saran
1.      Dalam pelajaran Aqidah Akhlak,hendak nya kita seorang guru dapat memberikan pengetahuan peng hayatan dan keyakinan,sehingga sikap dan tingkah laku siswa dapat menunjukkan akhlak yang baik dan mulia sesuai dengan ajaran agama islam
2.      Dengan mempelajari aqidah akhlak hendak nya dapat menjadi manusia yang taat kepada perintah Allah dan rasul-nya serta bertanggung jawab terhadap masyarakat dan Negara.

         C.    PENUTUP
Demikian makalah ini saya buat semoga bermanfaat bagi semua kalangan termasuk diri saya sendiri,  Amin……Dengan penuh kekurangan dan kesalahan serta keterbatasan akal dan pikiran, penulis merasa bahwa makalah ini belum  mencapai pada taraf kesempurnaan karna masih banyaknya kekurangan disana-sini.
Walau demikian dengan penuh rasa syukur yang sebesar-besarnya terhadap illahi rabbi yang telah memberikan taufiq, hidayah, serta  inayahnya, sehingga saya dapat menyelsaikan tugas makalah ini untuk memenuhi tuntutan sebagai seorang mahasiswa.





1 comment:

  1. nah pelajaran ini lah yang perlu di pelajari oleh setiap orang,,
    makasih informasinya

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...